Sabtu, 27 Juli 2024, WIB
Breaking News

Rabu, 03 Apr 2024, 20:09:54 WIB, 220 View Administrator, Kategori : Perindustrian

Kepala Bidang Perindustrian, Dinas Koperasi dan UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Provinsi Sulawesi Barat, Muh Faizal Thamrin memimpin langsung rapat pemaparan hasil pendataan dan diagnosis sentra industri kecil dan menengah (IKM), Selasa, 2 April 2024 di Kantor Dinas Koperindag Sulbar.

Sebelumnya, Unit Pendampingan Langsung (UPL) Dinas Koperindag Sulbar menurunkan satu tim untuk melakukan pendataan sentra penerima Dana Alokasi Khusus (DAK) yang ada di Kabupaten Pasangkayu, dan dua tim untuk melakukan diagnosis sentra IKM Pengolahan Kelapa Dalam di Kabupaten Majene dan Sentra IKM Olahan Pangan di Kabupaten Polewali Mandar.

Dari hasil pemaparan tim pendataan, diketahui bahwa terdapat tiga sentra DAK di Kabupaten Pasangkayu yang kesemuanya merupakan sentra pengolahan kelapa dalam yang masing-masing terletak di Desa Kaluku Nangka, Randomayang, dan Karya Bersama. “Dari tiga sentra yang ada, hanya satu yang aktif. Itupun baru aktif dan waktu pendataan sedang pemeliharaan” ujar Faizal.

Faizal menekankan bahwa berdasarkan pemaparan tim diagnosis, baik sentra IKM pembuatan minyak kelapa di Majene maupun sentra olahan makanan di Polewali Mandar yang fokus pada produksi makanan tradisional golla kambu, masih banyak IKM dalam sentra yang belum memiliki legalitas usaha, baik NIB maupun halal. “Jadi masalahnya sama, masih banyak IKM yang belum punya NIB dan izin lainnya.” ujar Faizal.

Ia menambahkan, sebagai tindak lanjut hasil diagnosis, Tim UPL Dinas Koperidag Sulbar akan fokus memfasilitasi IKM dalam melengkapi perizinan usaha serta mendorong penggunaan kemasan yang yang menarik untuk produk IKM. “Selain perizinan, hal penting yang kurang diperhatikan oleh pelaku IKM itu merek dan kemasan, hal ini penting karena rata-rata IKM yang kita diagnosis ini produknya menjadi oleh-oleh khas Sulbar, harus punya kemasan yang baik dan menarik. Selain untuk melindungi produk, kemasan juga bisa jadi media promosi”, tambah Faizal.



Bidang Perindustrian Rapat Percepatan Pendataan SIINas
Rabu, 03 Apr 2024, 20:41:47 WIB, Dibaca : 422 Kali
Rapat Pemaparan Hasil Pendataan dan Diagnosis Sentra
Rabu, 03 Apr 2024, 20:09:54 WIB, Dibaca : 220 Kali
Sinkronisasikan Program Pusat dan Daerah, Dinas Koperindag Sulbar Laksanakan Rakorda Tahun 2024
Senin, 04 Mar 2024, 21:17:22 WIB, Dibaca : 581 Kali

Tuliskan Komentar